Selasa, 20 Februari 2018

CIPTAKAN PILKADA 2018 AMAN DAN DAMAI STOP INTOLERANSI DAN SARA

Hidup berdampingan antar umat beragama di Indonesia sebenarnya bukanlah hal yang sulit diwujudkan. Perbedaan agama bukanlah kendala untuk menjalin hubungan sosial yang produktif. Negara Indonesia terkenal akan toleransi dan keberagamannya.

Apabila kita telah berhasil menjalankan roda kehidupan di atas keberagaman dan perbedaan, kesuksesan serta kedamaian pun akan kita rasakan dan negara kita akan menjadi negara yang kuat dan sulit digoyahkan oleh bangsa lain. Bangsa Indonesia merupakan bangsa yang cerdas dan memiliki toleransi yang tinggi dalam hal beragama, dan keberagaman budaya. Hal ini harus kita jaga dan pelihara bersama, jangan terpengaruh terhadap hal yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan kita, negara kita berdiri di atas BHINEKA TUNGGAL IKA, mari kita wujudkan cita-cita para pahlawan kita yang telah berjuang memerdekakan dan memersatukan negara kita.

Pilkada serentak tahun 2018 sudah mulai bergulir, mari kita ciptakan situasi yang aman dan kondusif, kita wujudkan Indonesia yang aman, adil, dan sejahtera, dengan memilih pemimpin yang terbaik, yang memiliki visi misi yang dapat membangun Indonesia pada umumnya, dan daerah yang dipimpin pada khususnya.

Pilkada serentak 2018 yang aman dan damai bukan hal yang hanya diharapkan oleh Pemerintah dan Instansi tertentu saja, tapi ini merupakan harapan Bangsa Indonesia, ini adalah tanggungjawab kita bersama untuk Indonesia yang lebih baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar