Senin, 12 Maret 2018

Banyak Informasi Yang Bersifat Provokatif Di Media Sosial

Kapolri Jenderal Pol. Prof. H. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D. mengatakan bahwa banyak sekali informasi yang disebarkan melalui media sosial yang bersifat provokatif dan berita bohong. Hal tersebut disampaikannya saat menjadi pembicara pada Diskusi Nasional #8 “Indonesia Maju” di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta pada Minggu (11/3).
.
Kapolri meminta masyarakat agar jangan langsung percaya dan menerima informasi secara mentah-mentah. Selain itu, publik diminta untuk tidak terlibat dalam rantai penyebaran informasi yang provokatif.
.
Kapolri juga berharap pilkada tahun ini berjalan lancar di seluruh Indonesia, seperti tahun-tahun sebelumnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar