Senin, 21 Mei 2018

Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. Paulus Waterpauw mengikuti Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Provsu tahun 2018

Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. Paulus Waterpauw mengikuti Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Provsu tahun 2018 bertempat di Lapangan Benteng Medan, Senin (21/05/18) pukul 08.30 Wib. Upacara ini dipimpin langsung oleh Gubernur Sumut Ir. H. T. Erry Nuradi.

Turut hadir mengikuti upacara ini antara lain Wakil Gubernur Sumut Brigjen TNI (Purn) Dr. Hj. Nurhajizah Marpaung, S.H, M.H, Pangdam l/BB diwakili oleh Kasdam l/BB, Kajati Sumut DR. Bambang Sugeng Rukmono, MM, MH, Danlantamal l Belawan Laksamana Pertama TNI Ali Triswanto, SE, M.Si, Kabinda Brigjen TNI, Ruruh Setya Wibawa, Ketua Pengadilan Tinggi diwakili Wakil Ketua Pengadilan Tinggi, Pangkosek Hanudnas lll, Tri Bowo Budi Santoso, Danlanud Suwondo Kolenel PNB Dirk P Lengkey, Walikota Medan Drs. T. Dzulmi Eldin, S. M.Si, PJU Polda Sumut dan Kapolretabes Medan

Upacara Hari Kebangkitan Nasional ke-110 tahun 2018 ini bertema "Pembangunan Sumber Daya Manusia Memperkuat Pondasi Kebangkitan Nasional Indonesia dalam Era Digital”. Sekitar 1000 orang yang terdiri dari pasukan gabungan TNI-Polri, Korpri, Camat Se-Kota Medan, Kepling Se-Kota Medan, Ormas serta Siswa dan Siswi SMP mengikuti upacara tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Sumut turut membacakan amanat dari Menteri Komunikasi dan Informasi RI yang mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga persatuan dalam memecahkan masalah, harus berbagi beban yang sama, merapatkan barisan, jangan sampai terpcah-belah khususnya dalam menghadapi era digital saat ini.








Tidak ada komentar:

Posting Komentar